cara membuat scroll pada Label, Blog Archive atau widgets lainnya

Posted by Unknown Sabtu, 31 Desember 2011 0 komentar
Kata scroll memang sudah tidak asing bagi anda. Yang namanya scroll adalah sesuatu yanh dapat ditarik ke atas dan ke bawah. Sebagai contohnya antara lain lihatlah sebelah kanan bagian archive. Scroll dibagi menjadi 2, yaitu scroll vertikal dan scroll horizontal.

Kali ini saya akan memanfaatkan scroll vertikal untuk menghemat tempat di blog. scroll vertikal adalah scroll yang menggulung dari atas ke bawah. caranya dengat membuat scroll pada label,blog arsip atau widget lainnya yang mempunyai bentuk memanjang ke bawah. Hal ini pasti akan menghemat tempat di blog kita. Bagi anda yang belum mengetahui caranya, ikuti saja tutorial di bawah ini.

Langkah-langkah :

1. Seperti biasanya, login ke account blogger anda dulu.
2. Lalu anda akan masuk ke menu Dashboard / Dasbor, dari situ langsung saja menuju ke menu Design / Rancangan. Kemudian, masuklah ke menu Edit HTML.
3. Sebelum anda dapat membuat scroll pada widget, anda harus mencari ID dari widget tersebut.
4. Di bawah ini hanya contoh ID dasar widget, tapi tidak selalu sama dengan ID widget di blog anda.

A. Widget Label = Label1 ; Label2 ; Label3 ; dan seterusnya


B. Widget Blog Arsip = BlogArchive1 ; BlogArchive2 ; BlogArchive3 ; dan seterusnya


C. Widget Profil Blogger = Profile1 ; Profile2 ; Profile3 ; dan seterusnya


5. Sebagai contoh, saya akan membuat scroll pada widget Label.
6. Cari kode ]]></b:skin> dengan menggunakan Ctrl + F
7. Kemudian, letakkan kode berikut di atas kode ]]></b:skin>


#Label1 .widget-content{
height:200px;
width:auto;
overflow:auto;
}

Yang perlu di perhatikan :
  • Label1 adalah ID dari widget label. Ganti dengan ID widget yang ingin anda buat scroll
  • height:200px; adalah tinggi dari widget scroll. Ganti dengan tinggi widget scroll yang anda inginkan
8. Susunan lengkapnya akan menjadi seperti di bawah ini

#Label1 .widget-content{
height:200px;
width:auto;
overflow:auto;
}
]]></b:skin>
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: cara membuat scroll pada Label, Blog Archive atau widgets lainnya
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://azharadzuan.blogspot.com/2011/12/cara-membuat-scroll-pada-label-blog.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Panduan blog dan SEO support Jual Online Baju Wanita - Original design by Bamz | Copyright of Azhara Blog.